Cara Mengatasi Sakit Perut Setiap Pagi

Admin

sumber gambar

Apakah anda selalu mengalami sakit perut,mencret dan mules saat bangun tidur pagi hari?

Menjadi hal yang menyebalkan jika ketika bangun tidur di pagi hari tiba-tiba perut anda terasa sangat sakit dan mulas,Hal ini tentu saja akan merusak seluruh aktifitas Anda.maka dari itu,anda harus tau penyebab kenapa perut anda sakit dan mules ketika bangun tidur.

Sakit perut merupakan salah satu penyakit yang paling sering dialami oleh banyak orang, tanpa memandang usia dan jenis kelamin. Masing-masing dari kita akan mengalami beberapa jenis sakit perut, setidaknya beberapa kali dalam hidup.

YangPerlu Anda tahu, ada berbagai jenis sakit perut yang dapat disebabkan oleh berbagai alasan. Salah satu penyebab paling umum dari sakit perut adalah gastritis atau akumulasi gas dalam perut, di mana akan menimbulkan tekanan pada otot dan jaringan yang menyebabkan rasa sakit.

Kram menstruasi, gangguan pencernaan, keasaman, sakit maag, sembelit, kanker usus besar,selain itu makanan yang tidak sehat juga penyebab dari sakit perut. Nah, dibawah ini ada beberapa tips untuk mengatasi sakit perut ketika bangun tidur di pagi hari yang dilansir dari laman Boldsky:
Baca juga:
Cara Menghilangkan Kutu Rambut Membandel Cuma 1 Hari

Cara ke 1
Jika anda mengalami sakit perut bagian bawah saat bangun tidur pada pagi hari, maka cobalah minum air putih, jangan langsung pergi ke kamar mandi untuk buang air besar. Sembelit bisa menjadi akar masalah dari sakit perut setelah bangun tidur.

Cara ke 2
Hindari dan jauhi minum kopi jika sudah mengalami sakit perut di pagi hari. Karena, kandungan kafein dalam kopi dapat meningkatkan peradangan dan akan memperburuk rasa sakit.

Cara ke 3
Jika Anda merasakan rasa sakit yang tajam di bagian perut, itu bisa menjadi pertanda gastritis. Cobalah minum air putih hangat yang dicampur dengan jahe untuk mengatasi sakit perut setelah bangun tidur.

Cara ke 4
Jika yang anda rasakan nyeri perut ringan, cobalah melakukan latihan ringan di pagi hari. Karena, kadang-kadang, berolahraga dapat melepaskan gas yang terakumulasi di perut, sehingga menghilangkan rasa sakit.

Cara ke 5
Jika Anda merasa gastritis menyebabkan banyak kesusahan, maka selalu minum obat antasida. Karena, cara ini dapat memberikan bantuan secara cepat mengatasi masalah perut kembung dan nyeri di perut.

Cara ke 6
Anda juga dapat mencoba menempatkan kantong air hangat pada perut Anda. Karena, cara ini dapat membantu mengurangi peradangan, sehingga mengurangi rasa sakit perut ketika bangun tidur di pagi hari.

Cara ke 7
Jika nyeri perut ketika bangun tidur di pagi hari masih berlanjut, bahkan setelah minum obat, maka penting untuk segera pergi ke dokter. Hal ini agar dokter menganalisis masalah apa yang Anda hadapi dan memberikan pengobatan tepat.
Previous
Next Post »